Akankah Nurdin lagi??

INILAH.COM, Jakarta – Nirwan Dermawan Bakrie dan Nurdin Halid lulus verifikasi sebagai calon ketua umum Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) 2011-2015. Dua bakal calon lainnya, George Toisutta dan Arifin Panigoro gugur.
Ketua Komite Pemilihan Syarif Bastaman mengungkapkan hasil verifikasi tim yang dipimpinnya itu, Sabtu (19/2/2011) sore.
"Keputusan ini tidak mengikat. Tiga hari sejak tgl 19 Februari ini, pihak-pihak yang tidak puas bisa mengajukan banding, termasuk mulai sore hari ini, kepada Komite Banding Pemilihan," ujar Syarif.
Dia mengatakan setiap bakal calon akan segera mendapatkan surat keterangan tentang lulus tidaknya yang bersangkut dari verifikasi bakal calon ketua umum PSSI 2011-2015. Dalam surat itu, dijalaskan pula dasar pertimbangan keputusan Komite Pemilihan mengenai hasil verifikasi mereka atas berkas pencalonan para bakal calon tersebut.

Sementara itu, bakal calon wakil ketua umum yang lulus verifikasi Komite Pemilihan ialah Bob Hippy dan Ibnu Munzir. Sebelumnya, ada enam bakal calon yang diajukan untuk kursi wakil ketua umum. Selain Bob Hippy dan Ibnu Munzir (keduanya didukung satu suara), terdapat Nurdin Halid (didukung 1 suara), Nirwan D Bakrie (80 suara), Arifin Panigoro (7 suara), dan Sukawi Sutarip.
Dengan demikian, Arifin Panigoro tidak lulus verifikasi sebagai calon ketua umum maupun wakil ketua umum.
Setelah melalui Komite Banding, para bakal calon yang lulus verifikasi itu akan ditetapkan sebagai calon ketua umum dan wakil ketua umum PSSI 2011-2015 yang selanjutkan akan dipilih dan ditetapkan pada Kongres Luar Biasa di Tanah Lot, Bali, 26 Maret mendatang.
Kongres Luar Biasa juga akan menjadi ajang untuk memilih dan menetapkan sembilan anggota Komite Eksekutif (Exco) PSSI periode 2011-2015. Sebelumnya, ada 29 bakal calon yang diajukan untuk mengisi posisi anggota Exco. 

0 comments:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites