Video Polisi Menggila Gorontalo

"Polisi Gorontalo Menggila" begitu judul video berdurasi enam menit 30 detik yang diunggah ke situs Youtube. Video ini memperlihatkan seorang anggota polisi sedang menyanyikan lagu India dengan cara lypsincalias gerak bibir dengan menyesuaikan lirik lagu.



Dalam video itu tampak dua polisi berseragam sedang berjaga di sebuah pos di markas kepolisian. Satu sedang asyik bermain telepon selular. Satu lagi 'menggila', menyanyi dan melenggak-lenggok dengan hot mengikuti irama lagu yang diputar nyaring, bak artis Bollywood.
Video kocak ini diunggah tiga kali, yakni pada 29 Maret, 2 April, dan 3 April. Hingga berita ini diunggah, jumlah penonton video pertama baru mencapai 19.493 orang.

Terkait aksinya Gokilnya dalam video ituKepala Bidang Hubungan Masyarakat (Humas) Polda Gorontalo, AKBP Wilson Damanik, mengatakan, pihaknya hanya akan memberikan sanksi teguran kepada Norman Kamaru, 

" Namun kami masih mendalami kusus ini, terutama pihak yang berinisiatif mengunggah video itu, harus diketahui apa motifnya atas dasar apa," kata Wilson, Selasa (5/4/2011).

Menurut Wilson, video tersebut jika diamati, hanya untuk menghibur temannya anggota polisi yang mengalami masalah Namun dari segi etika Korps Brimob video itu tidak pantas, karena Norman Kamaru masih memakai pakaian dinas.

" Jika ditinjau dari segi etika, seorang anggota kepolisan selama menggunakan seragam dilekatkan tugas dan kewajibanya, sehingga jelas video itu kurang etis," ujar Wilson.
Video yang diunggah di Youtube pada 2 April 2011, berdurasi 6 menit 30 detik itu, sudah dikunjungi banyak orang.

Dalam video itu terlihat seorang anggota Brimob Gorontalo berseragam dinas sedang asyik mendendangkan lagu India disertai goyangan, tepat di pos penjagaan.

Saksikan : 


sumber : viva news dan berita 8

0 comments:

Posting Komentar

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites